(In Indonesian)
Zedd adalah seorang DJ dan music producer yang saat ini sedang naik daun. Beberapa karyanya, di antaranya Clarity dan Stay The Night sedang sering sekali diputar di radio dan menapaki banyak top music chart di berbagai belahan dunia saat ini.
In general, gw memang demen sama musik elektronik (walau tidak mengikuti semua lagu elektronik yang ada). Namun, gw menaruh beberapa producer di jajaran terfavorit, salah satunya Zedd. Apa yang membuat Zedd spesial?
Menurut gw, Zedd telah menaruh pengaruh baru di dalam tren musik elektronik yang menjadikan lagu-lagu yang dibuatnya menjadi lebih dinamis. Selain effects yang sesuai (tidak berlebihan) dalam karya yang dibuatnya, Zedd menaruh unsur musik klasik yang membuat musiknya menjadi lebih rich, dan gw sangat merasakan kehadiran pengaruh musik klasik dalam setiap lagu-lagu yang dibuatnya (dan mungkin mereka yang sering bermain di genre klasik bisa juga merasakannya).
Dan tebakan saya benar. Apabila melihan profil Zedd di Wikipedia, Zedd memang memiliki background di musik klasik. Zedd diketahui dapat bermain piano klasik dan drum. Menurut gw, piano klasik yang mempengaruhi pemilihan background melody dan chord di lagu-lagunya, sementara kita juga bisa mendengar penggunaan suara drum di beberapa bagian khususnya bagian pre-klimaks lagu-lagunya (gw menemukannya di lagu Stay the Night dimana penggunaan suara drum cukup intens).
Pengaruh-pengaruh tersebut yang membuat lagu-lagu Zedd bukan sekedar lagu elektronik atau dubstep biasa, dan membedakannya dari music producers lainnya. Classic meets Elecronic.
Komentar
Posting Komentar
Please comment below: